Sabtu, 14 Januari 2017

PANTAI MANDALA RIA BULUKUMBA

Pantai Mandala Ria merupakan salah satu objek wisata pantai yang terdapat di Kecamatan Bontobahari. Pantai ini dinamakan Mandala Ria karena di tempat inilah panglima mandala memesan 24 kapal pendarat dalam rangka pembebasan Irian Jaya dari kolonial Belanda, puluhan tahun silam.
Menurut pengelola Pantai Mandala Ria, pantai ini merupakan salah satu tujuan wisata para wisatawan mancanegara karena pengunjung yang datang ke pantai ini sekitar 60% adalah wisatawan mancanegara.
Kalian juga bisa tonton Panorama Pantai MANDALA RIA yang diliput oleh team MTMA (My Trip My Adventure) dari Trans Media yang sudah saya Reupload di youtube berikut link untuk videonya  https://youtu.be/l94wIA-UlHQ

Objek Wisata Pantai Mandala Ria
a)      Lokasi
Lokasi Pantai Mandala Ria secara administratif terletak di desa Lembanna Kecamatan Bontobahari. Terletak pada kordinat 120°26'50.81" BT dan 5°31'12.13" LS. Lokasi ini berjarak sekitar 37 kilometer dari pusat Kota Bulukumba.



b)     Aksesibilitas
Untuk menuju lokasi Pantai Mandala Ria tidak begitu mudah karena tidak adanya akses angkutan umum menuju area lokasi tersebut, namun kita dapat menggunakan ojek motor atau kendaraan pribadi. Untuk tiba di Pantai Mandala Ria, kita akan melewati jalan yang tidak begitu bagus karena kondisi jalannya yang cukup terjal dan tidak rata. Untuk masuk lokasi objek wisata ini pengunjung tidak dikenakan biaya.


 Kondisi Jalan Menuju Pantai Mandala Ria
c)      Sarana dan Akomodasi
Objek Wisata Pantai Mandala Ria menyediakan berbagai fasilitas yang mendukung berbagai aktivitas wisata antara lain penginapan, penyewaaan ban renang, WC umum, balai-balai bambu untuk beristirahat.
Pengunjung yang ingin berenang di pantai dapat menyewa ban renang yang disediakan oleh pihak pengelolah dengan tarif Rp.5000/ban. Fasilitas umum lainnya yang biasa digunakan ada WC umum biasanya pengunjung dikenakan tarif Rp.2.000/orang. Adapun penginapan yang disediakan yaitu Penginapan Pajoka yang merupakan satu – satunya penginapan yang terdapat di pinggir pantai Mandala Ria. Penginapan ini disewakan untuk umum dengan tarif lumayan mahal yaitu Rp. 750.000/malam.

Penginapan Pantai Mandala Ria

d)      Dokumentasi di Pantai Mandala Ria








Tidak ada komentar:

Posting Komentar